RSS
Photobucket

Minggu, 04 Oktober 2009

Kesehatanku

Setelah mengalami sakit kurang lebih sebulan, baru menyadari bahwa selama ini kurang menyayangi diri sendiri, dulu merasa baru saja mau terkena gejala flu berupa bersin2 dan tenggorokan ga enak langsung konsumsi obat flu, terkena sakit kepala ga mikir dulu langsung minum obat sakit kepala, rasa2 nya obat2 itu gampang saja saya konsumsi padahal itukan obat kimia yang mungkin saja akan berakibat buruk bagi tubuh bila telalu sering dikonsumsi, dan satu hal lagi yg merupakan kebiasaan buruk saya adalah malas makan malam apalagi kalau sdh ngantuk dan akhirnya dokter mengatakan saya terserang gangguan pencernaan.

Lengkaplah dalam sebulan lebih itu konsumsi segala macam obat kimia yg diberikan dokter.

Saya punya ponakan yg walaupun terkena demam, flu sampe hidung meler berhari-hari tetap saja dia ga mau minum obat yg dgn bebasnya beredar di pasaran, katanya tubuh itu punya daya tahan sendiri dan punya kemampuan tuk melawan virus atau penyakit yg masuk ke dalam dirinya, yang dia lakukan sederhana saja yaitu istrahat yang cukup, banyak2 konsumsi air putih, makan buah2an dan doppingnya yang lain adalah minum susu.

Jadi tertarik tuk ikut gaya hidupnya, sekarang yg namanya obat flu, obat sakit kepala sebisa mungkin saya ga konsumsi lagi, lebih berfokus pada memberikan waktu tuk tubuh istirahat dan melatihnya utk lebih kebal terhadap serangan penyakit dan yang pastinya meninggalkan kebiasaan buruk malas makan malam kemudian lebih mencintai tubuh sendiri dgn melakukan pola hidup sehat.

Ternyata dibuku Quantum Ikhlas juga ada disebutkan bahwa "tubuh itu bisa menyembuhkan dirinya sendiri" dan kita sebagai manusia harus percaya & meyakini itu dengan segenap pikiran dan perasaan yg kita miliki karena Allah menciptakan tubuh manusia dengan segala kesempurnaannya.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

sumber2 utk menyembuhkan selain dari tubuh sendiri (antibodi), tentunya dari alam sekitar spt tumbuh2an dll

hari Lazuardi mengatakan...

wah referensi buku yang bagus tuh, trim's dan semoga cepat cembuh..
:)

Posting Komentar